Mariah Carey Bakal Melahirkan Kembar
Mariah Carey Bakal Melahirkan Kembar - Penyanyi Mariah Carey dikabarkan bakal melahirkan bayi kembar. Kabar gembira ini diungkapkan suaminya, Nick Cannon, kamis (16/12) saat sedang mengisi sebuah acara di radio milik pribadinya.
Dalam wawancaranya dengan E! News, Cannon yang juga merupakan pembawa acara "America's Got Talent" mengungkapkan kegembiraannya pada publik. "Aku bahkan belum mengatakan kepada istri saya (mengumumkan) ini. Jadi saya mungkin akan dimarahi karena tidak mendapatkan izin. Kita akan memiliki bayi kembar!", jawabnya dengan bersemangat.
Sebelum menceritakannya kepada para wartawan, pasangan ini terlebih dahulu memberitahukan kabar gembira ini kepada Presiden Obama dan ibu negara. Saat itu, di hari Minggu, ketika sedang mengisi acara di TNT's "Christmas in Washington 2010", Mariah carey tanpa sengaja terpeleset. Akibatnya, Presiden dan istri sempat khawatirkan kondisi Mariah, hingga pasangan selebritis ini terpaksa memberitahukan kepada keduanya bahwa mereka akan memiliki anak kembar.
Diva Pop yang saat ini usia kandungannya beranjak pada bulan ke-8 itu sempat mengeluarkan lagu singgel terbaru edisi natal "Merry Chrismast II (two -red) You", November lalu. Dan wanita bernama lengkap Mariah Angela Carey berkata bahwa lagu tersebut ia persembahkan untuk janin yang dikandungnya. "Aku berharap mereka (bayi Mariah) tidak akan membenci natal."
Meski Mariah Carey (40) dan Nick Cannon (30) terpaut usia yang cukup jauh namun tidak membuat keduanya mengurungkan niat mereka untuk meresmikan hubungan dalam tali pernikahan pada 30 April 2008 silam.
Selain pasangan Carey-Cannon, penyanyi Celine Dion juga sebelumnya diberitakan telah melahirkan bayi kembar. Berbeda dengan Mariah, Celine Dion yang bersuamikan René Angélil bahkan sebelumnya diprediksi akan melahirkan bayi kembar tiga. Namun sayang, artis yang melahirkan pada awal November kemarin harus bersedih karena salah satu janinnya ternyata tidak selamat dan harus meninggal segera setelah lahir.
Dalam wawancaranya dengan E! News, Cannon yang juga merupakan pembawa acara "America's Got Talent" mengungkapkan kegembiraannya pada publik. "Aku bahkan belum mengatakan kepada istri saya (mengumumkan) ini. Jadi saya mungkin akan dimarahi karena tidak mendapatkan izin. Kita akan memiliki bayi kembar!", jawabnya dengan bersemangat.
Sebelum menceritakannya kepada para wartawan, pasangan ini terlebih dahulu memberitahukan kabar gembira ini kepada Presiden Obama dan ibu negara. Saat itu, di hari Minggu, ketika sedang mengisi acara di TNT's "Christmas in Washington 2010", Mariah carey tanpa sengaja terpeleset. Akibatnya, Presiden dan istri sempat khawatirkan kondisi Mariah, hingga pasangan selebritis ini terpaksa memberitahukan kepada keduanya bahwa mereka akan memiliki anak kembar.
Diva Pop yang saat ini usia kandungannya beranjak pada bulan ke-8 itu sempat mengeluarkan lagu singgel terbaru edisi natal "Merry Chrismast II (two -red) You", November lalu. Dan wanita bernama lengkap Mariah Angela Carey berkata bahwa lagu tersebut ia persembahkan untuk janin yang dikandungnya. "Aku berharap mereka (bayi Mariah) tidak akan membenci natal."
Meski Mariah Carey (40) dan Nick Cannon (30) terpaut usia yang cukup jauh namun tidak membuat keduanya mengurungkan niat mereka untuk meresmikan hubungan dalam tali pernikahan pada 30 April 2008 silam.
Selain pasangan Carey-Cannon, penyanyi Celine Dion juga sebelumnya diberitakan telah melahirkan bayi kembar. Berbeda dengan Mariah, Celine Dion yang bersuamikan René Angélil bahkan sebelumnya diprediksi akan melahirkan bayi kembar tiga. Namun sayang, artis yang melahirkan pada awal November kemarin harus bersedih karena salah satu janinnya ternyata tidak selamat dan harus meninggal segera setelah lahir.
0 komentar:
Posting Komentar